Ekspose Hasil Pemantauan dan Evaluasi Penyelenggaraan Desa/Kalurahan Mandiri Budaya 2024

Rabu, 16 Oktober 2024 Biro Administrasi Perekonomian dan SDA Setda DIY menyelenggarakan Ekspose Hasil Pemantauan dan Evaluasi Penyelenggaraan Desa/Kalurahan Mandiri Budaya 2024 dengan tema “Akselerasi Perekonomian Kalurahan melalui Ekonomi Kreatif” di Grand Rohan Hotel Yogyakarta.

Kegiatan ini dimaksudkan untuk menampilkan evaluasi hasil pemantauan atas kinerja Desa/Kalurahan Mandiri Budaya serta mencari solusi terkait persoalan yang menjadi hambatan dalam Penyelenggaraan Kebijakan Desa/Kalurahan Mandiri Budaya di DIY.

Lebih lanjut, melalui kegiatan ini diharapkan dapat dihasilkan rumusan rekomendasi agar terjadi keberlanjutan atas program Desa/Kalurahan Mandiri Budaya dengan fokus pada percepatan pengembangan perekonomian dengan menggunakan strategi ekonomi kreatif. Hasil rekomendasi nantinya akan menjadi laporan kepada Gubernur Daerah Istimewa Yogyakarta.

Sebagai pemantik diskusi dihadirkan 3 narasumber, yaitu:

  • Ibu Ike Janita Dewi, S.E., MBA., Ph.D. (“Desa/Kalurahan Mandiri Budaya sebagai Penopang Ekonomi Kerakyatan DIY”)
  • ⁠Ibu Dr. Anggi Rahajeng. M.Ec., GRCE. (“Implementasi Ekonomi Kreatif Sebagai Percepatan Pengembangan Ekonomi Kalurahan”)
  • ⁠Bapak Nur Ahmadi (“Success Story Pengelolaan dan Pengembangan Kalurahan Wukirsari Menjadi Desa Wisata Peraih Juara 1 Desa Wisata Maju ADWI 2023”)

Tidak lupa Pemerintah Daerah DIY mengucapkan selamat kepada 5 (lima) kalurahan yang pada monitoring dan evaluasi DMB Tahun 2024 mendapatkan peringkat “SANGAT BAIK”, yaitu:

  1. Kalurahan Jerukwudel, Kapanewon Girisubo, Kabupaten Gunungkidul
  2. ⁠Kalurahan Trimurti, Kapanewon Srandakan, Kabupaten Bantul
  3. ⁠Kalurahan Panggungharjo, Kapanewon Sewon, Kabupaten Bantul
  4. ⁠Kalurahan Gilangharjo, Kapanewon Pandak, Kabupaten Bantul
  5. ⁠Kalurahan Sendangmulyo, Kapanewon Minggir, Kabupaten Sleman.

Semoga ini dapat menjadi motivasi lebih, dan dapat menjadi inspirasi bagi yang lainnya, untuk aktif dan konsisten mewujudkan masyarakat yang lebih mandiri dan lebih berdaya.

Informasi Publik

Biro Administrasi Perekonomian dan Sumber Daya Alam SETDA DIY menyediakan tautan tentang informasi publik yang dapat diakses bagi masyarakt luas.